Evaluasi Program dan Anggaran Tahun 2024Serta Persiapan Penyusunan Renstra Tahun 2025 s.d. 2029

Kota Malang – (30/08/24) Pukul 13.30 s.d. 18.00 WIB bertempat di ruang kepala madrasah, berlangsung Kegiatan Evaluasi Program Dan Anggaran Tahun 2024 Serta Persiapan Penyusunan Renstra Tahun 2025 S.D. 2029. Kegiatan dilaksanakan oleh Tim Pimpinan dan Komite MTsN 2 Kota Malang.Hal yang dibahas pada acara tersebut adalah Evaluasi Program dan Anggaran 2024 serta Persiapan Penyusunan Renstra 2025-2029.

Mokhammad Amin Tohari, S.Ag. M.Pd.I selaku kepala madrasah menyampaikan ucapan terima kasih atas kerjasama dan sinerginya. Beliau juga menambahkan bahwa banyak raihan prestasi yang sudah dicapai peserta didik. Penyusunan Renstra lebih awal kita persiapkan dengan diperkuat dengan tim penyusunnya. Orang nomor 1 di MTsN 2 Kota Malang ini menyatakan bahwa Madrasah telah mendapatkan SK Automasi Aktriditasi dan SK Pilot Project ZI WBK dan WBBM.

Alhamdullillah MTsN 2 Kota Malang telah membuka Program Unggulan antara lain Program Tahfidz, Program Olimpiade, dan Program Bilingual. Renovasi 2 ruang kelas, ruang guru, dan laboratorium saat ini sedang berjalan dengan lancar. Dari Evaluasi Program dan Anggaran 2024 serta Persiapan Penyusunan Renstra 2025-2029 adalah penyesuaian dan revisi anggaran tahun 2024 sesuai kondisi dan kebutuhan.

                                         ‘Tim Kehumasan Matsandatama

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*